6 Drama Korea Terbaik yang Dibintangi Kim Yoo Jung, Wajib Ditonton!

Redaksi 01 Nov 2023

Kim Yoo Jung merupakan mantan aktris cilik Korea Selatan yang telah eksis di dunia akting sejak usianya masih belia. Hingga kini saat beranjak dewasa, wanita cantik tersebut makin tenar dan lebih banyak bereksplor dalam proyek akting melalui berbagai peran yang dimainkannya.

Beberapa proyek akting terkenal yang dilakoninya mulai dari Love in the Moonlight, Backstreet Rookie, 20th Century Girl, dan masih banyak lagi.

Untuk kamu yang juga mengagumi sosoknya, jangan lewatkan 6 drama Korea terbaik dari Kim Yoo Jung berikut ini!

Angry Mom (2015)

Drama ini mengisahkan seorang Ibu yang tangguh bernama Jo Kang Ja (Kim Hee Sun). Semasa muda, ia pernah menjadi sosok remaja paling berani di SMA. Namun usai dirinya hamil di usia muda, Jo Kang Ja bertransformasi menjadi sosok Ibu yang penyayang.

Tak heran saat putri semata wayangnya, Oh Ah Ran (Kim Yoo Jung) menjadi korban bullying di sekolah, Jo Kang Ja tidak tinggal diam. Ia menempuh jalan ekstrim dengan menyamar menjadi remaja dan mendaftar ke sekolah tempat Oh Ah Ran menempuh pendidikan untuk membalas para pelaku bullying!

Love in the Moonlight (2016)

Menggabungkan genre komedi romantis dan sageuk, drama Love in the Moonlight juga menghadirkan romansa ‘terlarang’ antara Lee Young (Park Bo Gum), seorang putra mahkota, dan Hong Ra On (Kim Yoo Jung) yang merupakan pelayan wanita di istana.

Menariknya, Hong Ra On diam-diam menjadi penasihat cinta sekaligus menulis buku dengan nama samaran Hong Sam Nom sekaligus dikenal sebagai pria. Bahkan, awalnya Lee Young juga mengenal Hong Ra On sebagai Hong Sam Nom. 

Setelah identitas aslinya terungkap, berbagai kejadian menarik hingga hubungan penuh warna antara Lee Young dan Hong Ra On pun turut mengundang gelak tawa penonton!

Clean with Passion for Now (2018)

Seperti judulnya, drama yang satu ini menyajikan unsur ‘kebersihan’ yang cukup menarik. Bercerita tentang CEO perusahaan bernama Jang Seon Kyul (Yoon Kye Sang) yang sangat terobsesi dengan bersih-bersih, bahkan membersihkan perusahaannya sendiri.

Ia bertemu dengan wanita yang kepribadiannya berbeda 180 derajat, yakni Gil Oh Sol (Kim Yoo Jung).

Karena focus bekerja demi memenuhi kebutuhan hidup, Gil Oh Sol tak punya waktu untuk memikirkan penampilan atau tampil rapi setiap saat. Bahkan, ia tak keberatan saat harus tampil ‘kotor’.

Hmmm, akan seperti apa hubungan mereka dengan kepribadian yang bertolak belakang, ya?

Backstreet Rookie (2020)

Drama Korea Backstreet Rookie (2020)

Bagi kamu penggemar drama slice of life, Backstreet Rookie yang dibintangi Kim Yoo Jung ini wajib kamu tonton! Berawal dari Choi Dae Hyun (Ji Chang Wook) yang menjadi manajer minimarket dan populer di kalangan remaja karena penampilannya. 

Pesonanya tersebut juga membuat Jung Saet Byul (Kim Yoo Jung) mengaguminya sejak remaja, bahkan saat dirinya beranjak dewasa. Jung Saet Byul pun akhirnya bekerja sebagai pegawai paruh waktu di minimarket yang dikelola Choi Dae Hyun.

Meskipun terlihat ceria dan selalu tersenyum, Jung Saet Byul menyimpan masalah hidupnya rapat-rapat. Begitu pula dengan Choi Dae Hyun yang sempat mengalami masalah dengan kekasihnya, Yoo Yeon Joo (Han Sun Hwa).

Cerita kehidupan yang relatable serta adegan-adegan menghibur dalam Backstreet Rookie akan membuat kamu tergelak sepanjang menonton, Cosmo Babes!

Lovers of the Red Sky (2021)

Drama Korea Lovers of the Red Sky (2021)

Kembali membintangi drama sageuk, Kim Yoo Jung bertransformasi menjadi pelukis andal yang kehilangan penglihatan bernama Hong Chun Gi dalam drama Lovers of the Red Sky. Dikisahkan bahwa Hong Chun Gi terlibat dengan seorang perwira di bidang astronomi bernama Ha Ram (Ahn Hyo Seop) melalui pertemuan yang tak terprediksi.

Tak disangka, keduanya pernah bertemu saat kecil, bahkan terlibat dalam suatu insiden hingga kutukan yang melibatkan iblis. Di mana kutukan tersebut yang turut andil dalam kebutaan Hong Chun Gi.

My Demon (2023)

Drama Korea My Demon (2023)

Terbaru, Kim Yoo Jung akan beradu akting dengan aktor Song Kang dalam drama Korea My Demon yang dirilis pada 24 November 2023 mendatang.

Ber-genre fantasi dan komedi-romantis, My Demon mengisahkan seorang pewaris perusahaan, Do Do Hee (Kim Yoo Jung) yang menjalin pernikahan kontrak dengan seorang iblis pria, Jung Gu Won (Song Kang).

Do Do Hee yang menjadi ‘musuh’ bagi banyak orang karena statusnya sebagai pewaris, tak mempercayai siapapun, namun memilih terlibat dengan seorang iblis. Hubungannya dengan Jung Gu Won pun menjadi complicated seiring berjalannya waktu.