8 Rekomendasi Tas Tote Bag untuk Bekerja dan Membawa Laptop
Setelah sebelumnya kita lebih sering bekerja di rumah saat pandemi, sekarang banyak dari kita sudah menghabiskan lebih banyak waktu untuk work from the office. Salah satu hal yang tentunya sangat esensial untuk bekerja ialah tas. Tas kerja terbaik harus memenuhi dua kriteria: fungsi dan gaya. Tak hanya berkualitas baik, durable atau tahan lama, tapi juga dapat menampung semua kebutuhan pentingmu; laptop, buku catatan, dompet, outerwear, ataupun makeup. Working bag juga harus cukup ringan dan nyaman dikenakan di bahu, terutama jika kamu harus berpindah-pindah tempat dalam bekerja.
Cosmo menyarankanmu untuk menggunakan tas jenis tote. Tote bag memiliki ukuran yang besar dan dapat menampung banyak barang, terutama laptop untuk bekerja. Selain itu, tote bag juga memiliki model yang stylish untuk memberikan first impression yang baik ketika bertemu client, kolega, atasan ataupun jika harus mendatangi event sepulang kantor. Jadi, berinvestasi untuk working bag yang long lasting sangatlah penting untuk dapat digunakan dalam waktu yang lama. Berikut adalah beberapa rekomendasi working tote bag dari editor Cosmo yang dibedakan dalam 2 tipe: Splurge (tas dengan harga di atas Rp3.000.000,-) dan Save (tas dengan harga di bawah Rp3.000.000,-).
Splurge
Longchamp - Le Pliage City Shopping bag L
Tas Le Pliage dari label Perancis ini langsung menjadi hit sejak kemunculannya tahun 1993, dan sejak itu menjadi tas merek terlaris di seluruh dunia. No wonder, tas ini memiliki desain yang timeless dan memiliki material kanvas nilon yang sangat ringan dan kuat, bahkan dapat dilipat menjadi lebih kecil. Tas yang satu ini bisa dibilang “tahan banting” untuk melalui berbagai kegiatanmu seharian.
Tory Burch - Blake Tote Bag
Dengan model minimalis, modern namun elegan, tas berbahan calf leather ini memiliki ukuran besar dan struktur yang baik untuk menampung berbagai barang bawaanmu. Warnanya tersedia dalam warna hitam dan coklat cortado. Tas ini juga disertai detachable zip pouch dalam warna senada yang bisa kamu gunakan untuk menaruh kartu dan uang. Untuk kualitas kulitnya juga tak perlu diragukan lagi!
Givenchy - Medium G Tote Shopping Bag Canvas Black at Voilá.id
Untukmu yang menyukai bahan canvas, simak tas dari label Givenchy berikut! Tote bag ini memiliki struktur yang kokoh untuk menampung banyak barang. Disertai dengan top handle dan shoulder strap berbahan kulit yang nyaman untuk dijinjing. Logo Givenchy di bagian depan tas juga memperlihatkan statement yang modern dan minimalis.
Chloé - Woody Large Tote Bag at voilá.id
Untuk tas canvas tote yang satu ini juga sedang digemari oleh para fashion enthusiasts, karena selain practical, juga memiliki desain interwoven bergaris vertikal yang unik. Warnanya pun tersedia dalam berbagai macam kombinasi warna, namun khusus yang satu ini memiliki gabungan warna earthy yang cantik, sehingga mudah kamu kombinasikan dengan workwear berpalet warna basic.
Save
Marhen J - Harper Bag
Marhen J adalah label tas asal Korea Selatan yang naik daun karena memiliki bahan yang durable, desain yang kekinian dengan sentuhan Korean aesthetic. Alih-alih memilihkan tas canvas-nya yang viral untukmu, kali ini Cosmo merekomendasikan tas kulitnya yang tak kalah fashionable untuk menjadi tas kerjamu. Tas ini memiliki compartmen yang banyak untuk menaruh barang-barangmu dengan rapi, serta warna-warna basic nan elegan seperti hijau atau biru navy.
Lacoste - Women's Anna Reversible Bicolour Tote Bag
Tas tote dari label Lacoste adalah salah satu yang bisa kamu andalkan untuk menaruh laptop dan berbagai keperluan lainnya untuk bekerja. Untuk tas ini, kelebihannya ialah reversible atau bisa dibalik dan digunakan dalam warna lain di dalamnya. Jadi, kamu bisa mendapatkan 2 warna dalam 1 tas!
Pedro - Charlotte Tote Bag
If you’re looking for a little statement in the bag, tas ini bisa menjadi pilihanmu. Dalam warna green army dan aksen rantai silver, tas dari Pedro ini memberikan nilai lebih untuk tampil fashionable. Bahannya pun campuran canvas dan leather, sehingga menambah nilai durable. Plus, aksen puffy nya dapat melindungi laptopmu saat dibawa bepergian.
Rounn - Victoria Bag
Label lokal Rounn turut melansir tote bag yang patut kamu simak. Tas ini memiliki detail anyaman kulit yang menghiasi bagian depannya, memberikan keunikan dan modernitas dalam bentuk yang minimalis. Warnanya pun sangat cantik, serta tersedia dalam warna natural lainnya. Psst.. Kamu bisa membuat personalized initial di bagian tag-nya, lho!