Jenis Piercing Telinga, Ragam Tindik yang Perlu Kamu Tahu!

Redaksi 12 Mar 2025

Tindik telinga atau dikenal dengan istilah piercing adalah tindakan memasang sebuah benda ke lubang yang sengaja dibuat di daun telinga. Ada cukup banyak jenis tindik telinga dengan istilah yang berbeda-beda tergantung letak dibuatnya lubang tindik. Nah, jika kamu ingin membuat tindik, berikut beberapa jenis piercing teling yang perlu kamu ketahui. Simak!

 

1. Lobe Piercing

Lobe piercing adalah jenis tindik telinga yang paling umum dilakukan. Bahkan, ini adalah satu jenis piercing yang pasti dimiliki oleh hampir semua wanita, karena biasanya sudah ditindik di bagian lobe atau lobus telinga ini sewaktu masih bayi. 

Jika kamu pertama kali ingin mencoba tindik telinga, jenis piercing ini yang paling dianjurkan. Lubang tindik dibuat di bagian lobus yang tidak mengandung tulang rawan sehingga lebih mudah, tidak terlalu sakit, dan cepat sembuh. 

Lobe piercing bisa dibuat satu atau lebih lubang tindik, tergantung pada ukuran dan bentuk cuping telinga kamu. Bagian telinga ini cukup fleksibel sehingga bisa dibuat tindik kecil hingga besar. Namun, lubang tindik yang umum adalah 8mm dan panjang sekitar 6-7mm. 

 

2. Tragus Piercing

 

Sesuai namanya, jenis piercing telinga ini dibuat di bagian tragus atau tulang rawan yang menonjol tepat di depan liang telinga dan dekat dengan pipi. Tragus adalah tempat yang pas jika kamu ingin memasang anting melingkar atau anting kecil. 

Bagi kamu yang ingin membuat tindik telinga di bagian ini, disarankan untuk tidak menggunakan earbuds atau earplugs selama proses penyembuhannya, untuk mencegah luka yang lebih parah dan proses penyembuhan yang lebih lama. 

 

3. Daith Piercing

Seperti halnya tragus piercing, daith adalah tindik telinga yang dibuat di bagian tulang rawan. Daith piercing dilakukan di punggung tulang rawan di bagian telinga luar. 

Jenis piercing ini disebut-sebut bisa mengurangi sakit kepala sebelah atau migrain, karena dipercaya bisa memodulasi reseptor yang mengirim sinyal rasa sakit ke otak. Inilah yang dapat membantu meredakan migrain atau sakit kepala. 

Namun, letak tindik yang berada di tulang rawan membuat jenis piercing telinga ini akan terasa lebih sakit dibanding jenis tindik lainnya. Kamu mungkin akan merasakan tekanan ketika ditindik. Selama penyembuhan, usahakan untuk tidak menindih bagian yang ditindik hingga benar-benar sembuh. 

 

4. Helix Piercing

 

Helix Piercing adalah tindik yang dibuat di bagian helix atau lipatan tulang rawan berbentuk spiral di bagian atas luar. Tindik menggunakan tulang rawan ini bisa lebih sakit dan mungkin membutuhkan waktu lama untuk sembuh. 

Tindik telinga di bagian helix termasuk salah satu jenis piercing yang tren dan menjadi populer. Banyak orang yang melakukan tindik helix untuk terlihat lebih keren karena letaknya cukup menonjol. 

 

5. Forward Helix Piercing 

 

Beberapa orang memiliki lubang kecil di bagian depan helix yang dibawa sejak lahir. Lubang kecil ini biasanya tidak tembus ke belakang sehingga tidak bisa dipasang anting atau asesoris. Kamu bisa membuat tindik yang disebut forward helix piercing. 

Letak helix depan ini berada di atas bagian tragus. Memiliki area yang cukup luas sehingga kamu bisa buat lebih dari satu tindik. 

 

6. Auricle Piercing

 

Jenis piercing telinga berikutnya adalah auricle yang dibuat di bagian tengah daun telinga. Tindik ini berada di antara helix dan cuping telinga atas. Tidak sesakit helix piercing karena lubang tindik dibuat di bagian tanpa tulang, tepatnya lipatan helix dan cuping.

Model tindik telinga ini bisa diberi anting kecil maupun model yang melingkar. Selain itu, kamu juga bisa menghias tindik ini dengan model anting panjang yang dihubungkan dengan lubang tindik cuping. 

 

7. Rock Piercing

 

Rock piercing dibuat dengan melubangi tepi bagian dalam dari tonjolan tulang rawan di dekat tragus. Termasuk salah satu jenis tindik telinga yang prosesnya cukup sakit karena menggunakan tulang rawan yang cukup tebal. 

Proses penyembuhan pun bisa lebih lama sehingga kamu perlu merawat dengan benar, termasuk tidak menjadikan tumpuan saat kamu tidur. Tindik jenis rock dapat digunakan untuk memasang anting model palang maupun anting kecil yang melingkar. 

 

6. Industry Piercing

 

Salah satu jenis piercing telinga yang tampak keren dan mencolok. Sebenarnya, model tindik ini menggunakan dua lubang tindik yaitu helix depan dan samping. Membuat tindik di tulang rawan membuat piercing ini cukup nyeri dan lebih lama sembuhnya. 

Jika kamu membuat tindik industri, kamu bisa menggunakan anting panjang yang model palang. Anting ini memiliki pengunci di bagian luar helix sehingga anting tidak bergerak. 

 

 

(Calvin/ZazaGIO/Photo: Doc. Jonathan Borba on Pexels / Amin Zabardast on Unsplash)