Fashion Q & A: Flare Pants Untuk Tubuh Petite
	Dear Cosmo,
	Tren bohemian kembali naik. Saya ingin sekali mengenakan flare pants atau jeans dengan gaya tersebut. Namun saya bertubuh mungil, apakah saya dapat mengenakannya? Kalau, ya apa triknya agar tubuh saya tidak terlihat semakin kecil? - Olivia
	Dear Olivia,
	Memang sedikit tricky untuk mengenakan item tersebut. Nah, high heels menjadi kunci utama agar tubuh terlihat jenjang saat mengenakan item ini! Pilih atasan yang tidak tertutup dan membentuk tubuh dengan celana bermaterial ringan, padu padan tersebut dapat menonjolkan siluet tubuh saat dikenakan. Aksesori seperti topi atau ikat pinggang senada bisa jadi penyempurna gaya Anda!
	Keterangan Gambar : Emilio Pucci Spring/Summer 2015
	Kirimkan pertanyaan seputar fashion dan penampilan Anda ke: redaksi@cosmopolitan.co.id
 
                    
                     
                 
                