HAPPY NEW YEAR! Setelah tahun yang cukup mengesankan, akhirnya 2017 tiba juga. Merayakan tahun baru tidak hanya sekedar berpesta dan berfoya-foya, tetapi juga untuk melepaskan segala keburukan di tahun sebelumnya dan memegang harapan yang lebih baik di tahun baru. Penasaran bagaimana para selebriti merayakan new year's eve? Scroll terus ke bawah untuk cari tahu! (Sky Drupadi / VP / Image: Doc. Instagram Various)
Kourtney Kardashian
Walaupun ia biasanya berpesta, kali ini Kourtney menghabiskan malamnya dengan santai di rumah. Kakak Kardashian tertua ini mem-posting foto menggemaskan anaknya, Penelope, menggunakan tiara happy new year. Sebuah video juga menunjukkan mantan istri Scott Disick ini menari-nari sambil memegang kembang api di tangannya, dengan pakaian tidur yang terlihat comfy. Fun mom, indeed!
Drake
Drake merayakan tahun barunya dengan penampilan di Las Vegas. Kabarnya, Jennifer Lopez juga datang untuk men-support rapper ini, lho! Jadi mereka sudah official atau belum ya?
Bruno Mars
Seperti Drake, Bruno Mars juga tampil di Las Vegas. Dengan lagu-lagu hits seperti yang terbaru, 24K Magic, Cosmo yakin it was an awesome party!
Miley Cyrus
And the cutest new year's eve snap goes to... Miley Cyrus dan sang tunangan, Liam Hemsworth! Setelah putus beberapa kali, pasangan ini menunjukkan bahwa hubungan mereka tetap kuat. #couplegoals
Blake Lively
Walaupun memasuki tahun yang baru, Blake Lively tidak melupakan teman-teman lama. Istri Ryan Reynolds ini menghabiskan tahun 2016 dengan co-star dari film Sisterhood of the Traveling Pants, Amber Tamblyn. Tidak meninggalkan sister yang lain, mereka juga video chat dengan America Ferrera. Sayang sekali Alexis Bledel tidak join in the small reunion.
Joe Jonas
Bersama dengan bandnya, DNCE, Joe Jonas tampil pada acara tahun baru paling bergengsi, Dick Clark's New Year's Rockin' Eve di Times Square, New York. Kekasih Sophie Turner ini men-share foto DNCE di atas panggung yang terlihat kompak menggunakan leopard printed robes. Cute!
Mariah Carey
Tepat 15 menit sebelum countdown, Mariah Carey naik ke panggung yang sama dengan DNCE. Penampilannya yang kacau-balau menjadi pembicaraan di malam tahun baru. Sebuah kesalahan teknis pada audio membuat sang diva tidak bisa mendengar dirinya sendiri di atas panggung. Walaupun para back-up dancers melanjutkan tarian dengan berani, si pirang legendaris tidak bernyanyi dan hanya berjalan dengan awkward sepanjang lagu. Oops!
Zendaya
Dimana yang lain berpesta, menari, dan bernyanyi, penyanyi kelahiran 1996 ini menutup tahun lebih cepat: dengan tidur. We feel you, Zendaya. We feel you.
BACA JUGA:
Tradisi Tahun Baru Dari Berbagai Negara
Resolusi Kesehatan Untuk Menyambut Tahun Baru