Masih ingatkah akan fenomena gaun yang dikenakan oleh Rihanna yang didesain oleh desainer asal China, Guo Pei, pada event Met Gala di tahun 2015 lalu? Jika kamu ingat, dress tersebut dijadikan banyak meme karena bentuknya yang mirip telur dadar. Kali ini, kejadian yang sama terjadi lagi, nih, girls! Tetapi, kali ini dalam acara yang berbeda. Pada ajang penghargaan musik Grammy Awards 2019, sebuah kejadian yang mirip terulang. Kali ini, penyanyi rap Cardi B yang jadi bahan pembicaraan.
Saat pertama datang ke Grammys 2019, Cardi B terlihat menghadiri 2019 Grammy Awards bersama Offset... (yang sempat menyelingkuhinya itu!). Tapi, bukanlah sensasi akan mereka yang terlihat di red carpet bersama yang menyita perhatian banyak orang. Yang lebih penting untuk dibicarakan adalah gaun yang ia kenakan. Jika kamu ingat-ingat, hmm, busana yang Cardi B kenakan berbentuk seperti...kulit tiram laut! Walaupun begitu, dress yang ia kenakan merupakan rancangan vintage dari rumah fashion Mugler, lho!
Karena dress-nya yang berdesain unik itu, ia pun dijadikan bahan lawakan di platform media sosial yang selalu menjadi sumber meme. Yap, benar sekali, Twitter! Mau lihat seperti apa saja perbandingan-perbandingan yang dibuat para tweeps akan dress Cardi B tersebut? Yuk, simak!
Cardi B wearing vintage Mugler....a dream pic.twitter.com/Z3XVfQMncH
— Brady (@BradySpears) 11 February 2019
Who wore it better? @iamcardib #CitytvGRAMMYs #GRAMMYs pic.twitter.com/KDagAXi1M1
— Mary Megahy (@marymegahy) 11 February 2019
Live coverage of Cardi B side by side with her inspiration tonight. #GRAMMYs pic.twitter.com/Yp2qDi8lOT
— Emily Schwartz (@emilycschwartz) 11 February 2019
#GRAMMYs is it just me or is @iamcardib channeling Ursula from the little mermaid? She’s looking gorgeous as always! pic.twitter.com/g21OGgkAoI
— Blah blah (@Blahbla62249522) 11 February 2019
(Thalita Cahyani / Image: Twitter, Instagram)