Sulit mengumpulkan niat untuk berolahraga? Ladies, jika kamu sedang mencari inspirasi untuk membentuk tubuh agar semakin fit, berikut adalah 6 fitness influencer wanita yang bisa kamu follow di Instagram. They’re sexy and badass!
1. Michelle Lewin
Michelle adalah salah satu fitness influencer yang paling terkenal di Instagram dengan 13 juta followers! Sebelum menjadi seorang bintang di industri fitness, wanita berusia 31 tahun ini sempat bekerja sebagai seorang petugas klinik di Venezuela. Influencer yang dikenal akan sifatnya yang down to earth ini akan merilis lini suplemen dan alat olahraga sendiri, dan ia juga sudah menciptakan dua aplikasi bernama Fitplan dan Mealplan yang bisa kamu unduh di smartphone.
2. Jennifer Selter
Fitness, nutrition dan lifestyle influencer ini sudah giat berolahraga sejak masa SMA, di mana ia bekerja sebagai resepsionis di sebuah gym. Kini, Jennifer memiliki killer bod dengan 12 juta followers setia di Instagram. Duh, Cosmo juga memiliki bokong yang seksi sepertinya! Butt goals.
3. Amanda Bisk
Setelah didiagnosa dengan chronic fatigue syndrome yang membuatnya mudah lelah, wanita asal Australia yang sempat menjadi pelompat galah profesional di pertamdingan Olimpik ini telah memutuskan bahwa yoga lebih cocok untuknya. Kini, Amanda percaya bahwa kegiatan stretching dan body toning tidak hanya membuat tubuh semakin fit, tetapi juga membantu pikirannya agar lebih tenang.