6 Blush On Cool Tone dari Brand Lokal Terbaik Pilihan Cosmo

Giovani Untari 29 Dec 2025

All of our cool tone, babes! Ini waktunya kita bersorak sebab kini semakin banyak brand lokal yang menghadirkan warna-warna makeup dekoratif untuk para pemilik undertone cool tone

Sejumlah blush on cool tone dari brand lokal ini juga sudah Cosmo kurasi dengan dominasi dengan warna pink dan lilac yang memiliki base putih serta biru kuat di dalamnya. Jadi tidak ada lagi cerita blush on pink yang kamu gunakan lama kelamaan berubah menjadi orange atau coral (uhuk, been there, babes!).

Berikut adalah deretan blush on cool tone mentok dari brand lokal yang siap membuat pipi kamu memiliki rona pink alami nan menggemaskan: 

1. ESQA Wonder Crush Serum Liquid Blush - Shades Lucid Dream 

ESQA bisa dibilang menjadi salah satu brand lokal yang terampil dalam urusan menghadirkan makeup-makeup dekoratif untuk para pemilik cool tone. Their know the assigment

Terbukti dalam hadirnya warna baru dalam ESQA Wonder Crush Serum Liquid Blush yaitu Lucid Dream yang cocok untuk para cool tone babes. Blush on satu ini memiliki warna cool soft lilac yang manis dan hasil akhir radiant. Teksturnya yang blendable dan effortless juga cocok digunakan bagi kamu yang baru belajar menggunakan makeup.

Harga: Rp 110.000.

Beli di: ESQA Official Store – Shopee

2. Mad For Makeup Long Lastint Glass Blush – Shades Moon Rose

Warna Moon Rose dari Mad For Makeup Long Lastint Glass Blush adalah perpaduan cool baby pink yang cocok untuk para pemilik cool tone. Cukup satu titik saja dari blush on ini, kamu bisa mendapat warna baby pink yang lovely di pipi.

Meski merupakan liquid blush, Mad For Makeup Long Lastint Glass Blush ini juga tetap kamu gunakan di atas bedak tanpa merusak makeup secara keseluruhan. 

Harga: Rp 159.000.

Beli di: Mad For Makeup Official Store – Shopee

3. SOMETHINC ONE PIECE LIMITED EDITION Vivid Gradient Powder Blush – Shades Candy

Selain merupakan kolaborasi apik antara Somethinc dan One Piece, ada alasan lain mengapa kamu harus memiliki blush on satu ini, babes! Shades Candy dari SOMETHINC ONE PIECE LIMITED EDITION Vivid Gradient Powder Blush adalah definisi warna blush pink lilac cool tone yang sesungguhnya.

Hadir dengan warna yang pigmented dan dominasi white and blue hue yang kuat di dalamnya, blush ini memberikan warna pink lilac yang fresh dan tahan lama di wajah. Blush ini juga punya teknologi soft-focus blurring effect yang membuat hasil akhir yang smooth dan flawless seperti memakai filter. 

Harga: Rp 95.000.

Beli di: SOMETHINC Official Store – Shopee

4. Rose All Day Cheeky Flush Liquid Blush – Shades Dear Diary

Masih dengan blush on cool tone dari brand lokal yang punya sentuhan warna ungu atau lilac, dear! Kali ini rekomendasi Cosmo jatuh kepada Rose All Day Cheeky Flush Liquid Blush shades Dear Diary. 

Meski warnanya mungkin terbilang unik, tapi tak perlu khawatir. Liquid blush on tersebut mempunyai warna lavender pink yang jika dibaurkan akan menghadirkan warna soft pink nan feminin di pipi. Dengan satin finish, pigmentasi yang medium dan tekstur gel yang mudah dibaurkan, jadi kamu tidak perlu merasa terintimidasi akan terlalu bold saat menggunakan blush on satu ini *wink.

Harga: Rp 109.000.

Beli di: Rose All Day Official Store – Shopee.

5. Jacquelle She'll Blush Forever – Shades Lily

ICYDK, satu kunci mendapat tampilan pipi pink yang merona alami dan terlihat lembut adalah menggunakan blush on berwarna bubblegum pink. Dan salah satu blush on cool tone lokal yang Cosmo rekomendasikan untuk kamu adalah Jacquelle She'll Blush Forever – Shades Lily, babes!

Blush on cool tone tersebut juga mempunyai warna pink cool tone yang charming, formulasi yang ringan dan mudah dibaurkan, sehingga cocok dipakai untuk sehari-hari. Plus-nya lagi, blush on dari Jacquelle satu ini juga punya packaging berbentuk kerang yang cantik untuk mengisi pouch makeup kita.

Harga: Rp 129.000.

Beli di: Jacquelle Official Store – Shopee.

6. ARTISANPRO - COULEUR OPTIMISTE Pro Face Colour Blush On – Shades Brittany

Brand andalan para makeup artist Indonesia ini juga ikut mewarnai pilihan blush on untuk para pemilik undertone cool tone lewat shades terbarunya Brittany. Blush on satu ini memiliki intensitas warna yang buildable dan cocok digunakan sebagai topper blush on.

Kamu bisa menggunakannya di atas blush on lain untuk menghasilkan warna baby pink cool tone yang lebih intens. Berbeda dengan beberapa blush on cool tone sebelumnya, blush on dari ARTISANPRO ini memiliki fine glitter yang cantik dengan radiant glow finish tanpa menonjolkan tekstur kulit. 

Harga: Rp 89.000.

Beli di: ARTISANPRO Official Store – Shopee.