Hanggini
Living the Sparkling Life

Dengan kepribadiannya yang sweet dan selalu menebar senyuman, hingga konten-kontennya yang tak pernah absen muncul di FYP, Hanggini selalu tahu caranya menjadikan setiap momen dalam hidup jadi lebih indah dan bermakna.

Deru waktu seolah berjalan berlalu begitu cepat di tahun 2025. Hingga kita kini nyaris berada di penghujung tahun. Apa momen terbaik yang kamu rasakan di tahun ini? Sudah kah kamu memilikinya? Atau sedang berusaha menciptakannya?

Barangkali kamu tengah memikirkan apa jawaban dari pertanyaan atas, mari kita kita bertemu dahulu dengan sosok Hanggini yang tampak sudah siap menceritakan momen indah tersebut kepada kita semua. Hari Minggu pagi saat sesi photoshoot digital cover berlangsung, matahari bersinar cerah. Hanggini tiba dengan wajah sumringah yang selalu berhasil membuat kita ikut tersenyum bersama dirinya.

Meski dalam beberapa waktu ke belakang kita mungkin sedang merindukan Hanggini dengan karya-karya akting dan bermusiknya, tapi Jeha - sapaan akrabnya sebenarnya tak pernah sekalipun hanya berdiam diri. Ia tetap memiliki sejumlah hal yang dikerjakan (kindly reminder, she’s a Virgo!) . Kita bahkan tetap sering melihat Hanggini dari setiap konten-konten media sosialnya yang selalu menyambangi halaman For Your Page aka FYP TikTok.

Berada di industri hiburan sejak usia belia, termasuk menjalani transformasi untuk peran-peran yang diambilnya sebenarnya bukan lah keputusan yang mudah bagi Hanggini untuk memutuskan istirahat sejenak dari hiruk pikuk dunia yang telah membesarkan namanya ini. Namun tentu saja tidak ada yang salah dari memelankan langkah sejenak, sebelum menuju ke perhentian selanjutnya. Toh, yang terpenting kita tidak pernah berhenti dan berdiam di satu titik saja.

Kata orang, perasaan bahagia adalah sesuatu yang menular. Cosmo setuju dengan pernyataan tersebut. Perbincangan Cosmo pagi itu bersama Hanggini berjalan dengan begitu mengalir diselipi dengan tawa riangnya yang khas. Satu hal yang dapat kami tarik dari obrolan bersama Hanggini adalah… hal-hal yang sederhana pun bisa menjadi sesuatu yang bermakna.

Bersama dengan koleksi tas dan outfit Fall-Holiday 2025 dari Kate Spade New York yang modern namun tetap timeless, Hanggini telah siap menyebarkan semangat positivisme dari setiap momen yang dijalani dalam hidupnya.

Simak wawancara Cosmo bersama Hanggini berikut ini:


Hanggini2 Atasan, Kate Spade Essential Logo T-shirt;; jaket, Kate Spade Faux Fur Jacket; celana, Kate Spade Straight Leg Denim Pants; tas, Kate Spade Loop Pochette in Hot Fudge Multi; bag charm, Kate Spade Snack Time Metal; anting Kate Spade Flower Studs Earrings.

Hai Hanggini, how’s life? Sedang sibuk apa akhir-akhir ini? Hai Cosmo! My life has been good lately. Karena saya bisa menikmati hal-hal kecil yang terjadi di dalam hidup saya, mulai dari membuat konten di rumah dan banyak menghabiskan waktu dengan orang terdekat saya.

Sepertinya banyak yang merindukan akting Hanggini. Dalam satu tahun terakhir ini kamu memilih untuk laid back lebih dengan proyek-proyek yang dijalani. Sepertinya pasti bukan sebuah keputusan yang mudah buat Hanggini yang sudah berada di industri ini sejak belia. Awal tahun ini saya mengalami miscarriage, dan pengalaman itu membuat saya lebih sadar pentingnya menjaga ketenangan batin dan hubungan dengan keluarga, terutama dengan suami. Sekarang saya merasa lebih tenang, lebih kuat, dan ingin memulai lagi dengan ritme yang lebih damai, lebih banyak di rumah, lebih dekat dengan keluarga.

Apa hal menarik yang justru kamu dapatkan atau pelajari dari masa-masa “istirahat” sejenak dari dunia perfilman Indonesia ini? Saya belajar bahwa penting untuk memberi ruang bagi diri sendiri. Untuk pulih, refleksi, dan memahami apa yang benar-benar saya butuhkan. Dari situ saya jadi lebih jelas dengan arah dan prioritas saya ke depan.

And how’s 2025 so far? Bagaimana kamu menggambarkan tahun ini? Saya merasa tahun ini berjalan dengan begitu cepat. Jelas ada beberapa momen yang menjadi roller coaster tersendiri dalam hidup saya. Tetapi untungnya menjelang akhir tahun, hidup saya rasanya menjadi lebih peaceful tahun ini.

Cosmo cukup penasaran, ada kah peran atau genre yang ingin Hanggini coba ke depannya? Saya dari dulu ingin sekali mencoba musikal! Saya suka sekali menyanyi, saya ingin berakting di film musikal. Lalu mengelola emosi sembari menyanyi, sepertinya sangat menyenangkan. Saya ingin sekali mencoba hal tersebut.


shandy aulia

We love your social media content! Sebagai seseorang yang juga terjun di dunia perkontenan sejak era Youtube, bagaimana cara Hanggini menyesuaikan dengan segala tren media sosial yang selalu berubah? Untuk perubahan signifikan sepertinya tidak ada. Karena semuanya berjalan dengan begitu natural. Yang terpenting saya harus selalu jadi diri sendiri. Mungkin perubahannya lebih ke personality. Hanggini yang dulu waktu muda itu lebih ceria dan energik ya, haha.. Sekarang saya sepertinya sudah lebih dewasa dan toned down.

Biasanya seperti apa proses kreatif Hanggini dalam membuat konten? Dari mana ide-idenya biasa datang? Kalau ide sebenarnya banyak konten saya yang datang dari ide-ide yang spontan seperti dari FYP di TikTok atau momen yang memang ingin saya buat. Saya juga suka brainstorming dengan manager saya, biasanya ada banyak ide-ide baru yang muncul dari sana. Saya juga banyak berbicara bersama suami saya lalu melihat apa yang sedang terjadi di sekitar kita.

Dari fase aktris cilik, menuju ke remaja, hingga kini dewasa. Mana momen yang paling challenging dan membentuk personality kamu? Fase-fase masa SMA sepertinya. Tadinya saat di sinetron peran-peran saya kan lebih sesuatu yang peri, dreamy dan anak-anak. Lalu mulai saat remaja saya mulai bertransformasi ke genre yang lebih berbeda. Yang menjadi tantangan adalah bagaimana saya harus menjaga jati diri saya yang sebenarnya di peran-peran tersebut.

Semakin dewasa, apakah personal style Hanggini juga ikut berubah? How would you describe your current relationship with fashion? Semakin dewasa sepertinya saya berubah sekali. Dulu ada masanya saya selalu pakai cardigan karena sedang tren. Semakin dewasa saya semakin tahu dan belajar apa yang memang nyaman untuk saya atau tidak. Jadi saya tidak selalu mengikuti apa yang sedang tren, meski ada fase juga saya tetap tergoda juga membeli pakaian lucu ya, haha... Yang terpenting adalah mengenakan apa yang membuat saya nyaman dan merasa cantik serta percaya diri.

Bagaimana Hanggini mendefinisikan style-nya? Untuk sekarang lebih mature namun tetap simple dan cozy. Saya suka sekali pakai baju yang nyaman namun tetap memiliki feminine touch di dalamnya.

As one of K-Pop fans, apakah gaya berbusana para K-Pop idol juga meng-influence kamu dalam memilih outfit yang digunakan? Siapa favorit Hanggini saat ini? Tentunya! Saya suka sekali menonton fashion airport dari para K-Pop idol! Itu seru sekali karena saya bisa melihat bagaimana cara mereka melakukan mix and match terhadap outfit mereka. Saya suka mencari inspirasi dari sana. Untuk favorit, selain BLACKPINK saya juga sedang suka MEOVV, I love GAWON! Saya juga suka KATSEYE.


Hanggini3 Kardigan, Kate Spade Novelty Button Nell Cardigan; kemeja, Kate Spade Oxford Scallop Shirt;; rok, Kate Spade Leopard Midi Skirt; sepatu, Kate Spade Leandra Loafer Black; bag charm, Kate Spade Charming Pencil dan Kate Spade Lime Slice Multi; tas, Kate Spade Duo Crossbody Bag in Red Jam.

Dalam digital cover kali ini, kita bekerja sama dengan Kate Spade New York. Apakah Hanggini memiliki kenangan tersendiri dengan brand ini? Serta seperti apa perasaannya bisa bekerja sama dengan Kate Spade? Tahu tidak, saya punya kenangan tersendiri dengan brand ini lho Cosmo! Dulu di era tahun 2013, saya suka sekali case handphone dari Kate Spade yang desainnya berupa mata. I’m obsessed with that! Saking sukanya, dua minggu lalu saat ke store Kate Spade di Plaza Senayan, saya masih bertanya apakah case tersebut masih ada atau tidak, haha.. Dimulai dari case handphone, saat semakin dewasa saya lalu mulai punya beberapa tas mereka. Jadi saat diajak bekerja sama dengan Kate Spade, tentu saya bahagia sekali.

Satu hal yang selalu Cosmo perhatikan dari Hanggini adalah kamu selalu eksploratif dalam urusan tas! Apakah tas memang menjadi fashion item favorit Hanggini? Saya sendiri memang mengoleksi tas. Saya suka tas-tas yang berukuran tidak terlalu besar tapi tetap compact dan muat banyak. Kalau dari Kate Spade, desain tas mereka selalu timeless dan ikonik! Setiap saya pakai tas Kate Spade, orang pasti bisa langsung tahu tas yang saya pakai itu adalah Kate Spade. Yang saya suka tas mereka selalu bisa jadi statement saat hari-hari saya menggunakan pakaian yang lebih simple. Warna-warna tasnya juga memiliki ciri khas tersendiri.

Apa tips dari Hanggini untuk memadukan tas Kate Spade dengan outfit sehari-hari agar tetap stylish dan effortless? Karena koleksi tas Kate Spade begitu ikonik, dan bisa memadukannya dengan outfit yang memiliki tone senada atau T-shirt plus jeans, itu bisa langsung menjadi attention stealer tersendiri.

Koleksi tas Kate Spade untuk Fall-Holiday 2025 ini modern namun juga timeless. Dari sekian banyak tas hari ini, mana favorit Hanggini dan must-have untuk para Cosmo Babes? Oh My God! Koleksi tas yang dipakai hari ini semuanya lucu unik dan multifungsi tapi kalau ditanya mana favorit saya adalah Duo Crossbody bag, karena dia bisa dipakai dalam berbagai jenis style. Para Cosmo Babes, kalian harus lihat langsung koleksi Kate Spade di store untuk tahu betapa menariknya koleksi tas mereka.

Apa tiga item yang selalu wajib ada di tas Hanggini? Dompet, lip tint dan lip balm karena bibir saya mudah kering.

Tahun ini Hanggini memasuki usia 26 tahun. Apakah kamu juga sempat melalui fase-fase quarter life crisis? Lantas, bagaimana cara kamu melaluinya? Tentu saya sempat mengalaminya. Saya memasuki itu saat umur 20, saat itu saya merasa bukan lagi remaja. Jujur saya langsung overthinking akan hidup. Cara saya mengatasinya dengan banyak deep talk bersama sahabat saya. Rasanya seperti free counseling buat sahabat. Mereka adalah orang yang selalu bisa saya percaya secara penuh dan paham perjalanan hidup saya. Sahabat saya ada 24 jam untuk saya, jadi saya sangat berterima kasih atas support mereka.

Bagaimana cara kamu tetap bisa menemukan spark dalam hidup? Untuk mencari spark dalam hidup sebenarnya bisa dimulai dari hal-hal yang sederhana. Saya biasanya mencari hal yang saya suka. Sesederhana mencari makanan favorit saya. itu membuat hidup saya ceria dan “hidup” kembali.


HangginiQ2

Sejauh ini, apa saja best moment dalam hidup seorang Hanggini? Best moment banyak sekali, seperti sekarang bisa photoshoot digital cover Cosmopolitan bersama dengan Kate Spade. Tapi kalau membahas satu momen yang sangat saya suka dan harap bisa diulang hingga ribuan kali yaitu saat saya bertemu dengan musisi favorit saya, LANY! Saya juga di-follow dan dipeluk. Rasanya mau pingsan saat tahu manager saya dikontak oleh labelnya langsung,haha.. Saya awalnya tidak percaya, ternyata it’s real! Saya benar-benar mengenang setiap momen itu dengan baik sampai hari ini.

Cosmo masih ingat betul kamu suka sekali dengan LANY sampai mengirim direct message (DM) ke Paul Klein… Betul! Dulu saya pernah bahas hal ini juga di photoshoot bersama Cosmo. Saya pernah mengirim DM ke Paul dan setelah bertemu, ia akhirnya membaca pesan saya tersebut dengan pesan yang sangat heartwarming.

Anyway, karena kita menuju akhir tahun 2025. Adakah rencana liburan dari Hanggini? Serta kemana destinasi liburan favorit kamu? Untuk liburan nanti akan sekalian saya lakukan saat menonton konser BLACKPINK di Singapura. Untuk destinasi favorit saya akan selalu suka Jepang. Kalau saya dan suami lebih suka ke Jepang, rasanya tidak akan pernah bosan pergi ke sana.

Selain liburan bagaimana cara Hanggini quality time bersama orang yang kamu sayangi? Saya suka menghabiskan waktu dengan main di rumah. Entah saya yang ke rumah orang-orang terdekat saya atau sebaliknya. Saya suka berada di rumah karena waktunya bisa lama dan tidak perlu buru-buru. Biasanya kita suka main games, nonton, lalu makan bareng.

Menurut kamu, bagaimana cara menjaga agar quality time tetap terasa bermakna, bukan sekadar jeda dari kesibukan? Menjaga kualitas tentu salah satu caranya adalah menyempatkan untuk tetap bertemu meski kita semua sibuk. Sebenarnya saya sendiri termasuk yang menjalani low-maintenance friendship, tidak perlu harus chat satu sama lain setiap hari yang penting harus selalu berkabar dan stand by.


Hanggini4 Gaun Mini, Kate Spade Fluid Puff Sleeve Mini Dress; tas, Kate Spade Halo Studded Leather Mini Bucket in Cashew Milk:; bag charm, Kate Spade Charming Nano Carryall Bag Charm Star Anise; jam tangan, Kate Spade Monroe Analog Watch Silver Round Dial 2-Tone Bracelet; kalung, Kate Spade Flower Pearl Short Necklace.

Siapa orang yang paling sering kamu ajak berbagi momen hangat di tengah rutinitas yang padat? Teman-teman, suami, dan ipar saya yang juga menjadi manager saya, setiap hari pokoknya bertemu.

Jika bisa membuat satu special occasion atau event seru bersama orang tersayang kamu, apa yang akan Hanggini buat? Pertanyaan menarik. Saya suka sekali piknik santai. Mengumpulkan orang tersayang terus piknik yang menyenangkan. Saya baru merasakan piknik yang sesungguhnya saat di berada di Korea Selatan beberapa waktu lalu. Rasanya seru sekali kita bisa makan mie sambil duduk-duduk di tikar bersama orang terdekat. Saya belum menemukan lokasi yang pas di Jakarta ini. Tapi seru sekali pasti kalau bisa piknik ramai-ramai, lalu bikin poetry, painting atau merangkai bunga.

Ada movie atau buku yang ingin Hanggini rekomendasikan untuk Cosmo Babes? All time favorite yang selalu saya rewatch adalah Princess Diaries dan Devil Wears Prada, itu adalah comfort movie saya. Baru-baru ini saya suka film horror Bring Her Back, itu seru banget! Saya suka film horor yang freaky creepy dan ada unsur psychological-nya.

Apa love language Hanggini? Quality time tentu saja. Lalu saya suka sekali word of affirmation. Saya tidak bisa berkomunikasi yang dry text begitu, haha.. Saya suka juga memberikan hadiah kepada orang-orang di sekitar suka. Saya suka memberi hadiah-hadiah kecil untuk mereka.

Berbicara tentang hubungan, kamu dan suami adalah salah satu pasangan yang begitu dicintai oleh banyak orang. Apa hal yang paling menyatukan kamu dan pasangan? Untungnya saya dan suami, banyak sekali selera kita yang sama. Misalnya saya suka High School Musical, ia juga. Suami saya juga bisa menerima selera musik satu sama lain. Yang beda sepertinya beda selera makan haha..

Sebelum menemukan the one seperti sekarang, apa pelajaran tentang relationship yang kamu dapatkan? Untuk pelajaran soal percintaan, yang bisa saya sampaikan adalah tidak usah buru-buru dan memaksakan. Tidak ada salahnya bersabar, karena orang yang tepat akan datang pada waktunya.

Terakhir mari kita tutup percakapan seru hari ini dengan pertanyaan, seperti apa goals di tahun 2026 nanti untuk kehidupan personal dan karier? Saya ingin yang simple saja, seperti ingin tetap bisa berada di karier yang sekarang. Lalu saya diberi kesehatan di tahun depan, bersama keluarga dan living life in full happiness.





CREDITS


© 2025 Cosmopolitan Indonesia